
Peringatan HUT RI ke 77 tanggal 17 Agustus 2022 mempunyai makna yang dalam bagi jajaran PT. Haloni Jane, bukan hanya untuk meningkatkan rasa Nasionalisme, tapi juga untuk memperkuat rasa kebersamaan antar divisi, PT. Haloni Jane juga mengadakan perlombaan antar divisi seperti, lomba sarung estavet, terong tendang bola,tarik tambang, panjat pinang, dan berbagai keseruan lomba lainnya, meskipun di guyur hujan, seluruh karyawan PT Haloni Jane tetap melakukan rangkaian kegiatan secara antusias, dimulai dari pengibaran bendera merah putih secara virtual, diikuti dengan keseruan berbagai perlombaan, pengumuman pemenang lomba, quiz-quiz menarik, hingga sampai ke rangkaian terkahir penutup dan Doa. Seluruh management PT Haloni Jane Berharap agar kedepannya bisa menyelenggarakan acara ini setiap tahun, sehingga para karyawan bisa saling bekerja sama dan menumbuhkan rasa nasionalisme.


